Klub yang Mondar-mandir Partai Final Liga Champion Eropa dari Musim ke Musim

Real Madrid Liga Champion

Kompetisi Liga Champion musim ini berlangsung sangat seru dan sengit. Klub-klub papan atas Eropa bersaing ketat untuk gelar juara kompetisi bergengsi Liga Champion. Kira-kira klub mana yang akan melaju ke partai final Liga Champion musim ini ya ?

Namun tahukah kamu, ada beberapa klub papan atas yang sudah mondar-mandir masuk ke babak final dan memenangkan gelar juara Liga Champion. Mau tahu siapa saja klub tersebut? Ini dia daftarnya: 

Real Madrid
Dari total 16 pertandingan final yang dimainkan oleh Real Madrid pada Liga Champion, ada 13 trofi yang dimenangkan oleh tim ini. Real Madrid merupakan salah satu klub sepak bola La Liga Spanyol yang berbasis di kota Madrid. Terbentuk sejak tahun 1902, klub yang berjulukan Los Blancos ini sudan 116 tahun malang melintang di dunia persepakbolaan dunia. Sejak baru dibentuk pun Real Madrid memang sudah dipersenjatai oleh pemain-pemain hebat seperti Perenc Puskas, Alfredo di Stefano, Hugo Sanchez, dan tentunya masih banyak lagi. Tidak heran jika Real Madrid sudah 16 kali maju ke babak final dan hanya kalah 3 kali diantaranya. Terakhir Real Madrid berhasil meraih trofi pada musim 2017-2018 setelah menakhlukan Liverpool dengan skor 4-1

AC Milan
Associazione Calcio Milan atau lebih dikenal dengan nama AC Milan adalah klub sepakbola asal Italia, yang berbasis di Stadion San Siro di kota Milan, yang saat ini ditangangi oleh salah satu legendanya, Gennaro Gattuso. Pada awalnya klub ini adalah Milan FC dan kemudia terpecah menjadi dua bagian menjadi AC Milan dan Inter Milan. Sejarah mencatat AC Milan sebagai klub Italia tersukses dalam kompetisi Liga Champion karena sudah 7 kali memenangkan trofi juara. AC Milan total sudah 11 kali maju ke babak final dan hanya kalah 4 kali dari semua babak final tersebut. 

Bayern Munchen
FC Bayern Munchen sudah berdiri sejak tahun 1900 dan merupakan klub Bundesliga Jerman yang bermarkas di  Kota Munich, Jerman. Klub berjuluk Die Roten ini, saat ini ditangani oleh pelatih yang berasal dari Kroasia, yaitu Niko Kovac. Selain juara bertahan pada Bundesliga Jerman, Bayern Munchen juga merupakan klub terbaik asal Jerman pada kompetisi Liga Champion. Bayern Munchen sudah mengantongi 5 trofi juara Liga Champion dari total 10 pertandingan final yang mereka mainkan. 

Liverpool FC
Liverpool FC adalah klub paling tua dalam daftar ini. Klub sepakbola yang memiliki markas kebanggaan Anfield ini, resmi terbentuk pada tahun 1892. Tim Marseyside ini, saat ini sedang dilatih oleh pelatih asal Jerman, yaitu Jurgen Klopp. Klub Liverpool terakhir kali menang pada kompetisi Liga Champion pada tahun 2005 dan terakhir kali melaje ke partai final pada tahun 2007. Tim ini telah mengumpulkan total 8 pertandingan final sepanjang karir mereka.

Barcelona
Klub sepakbola yang berbasis di kota Catalonia dengan markas kebanggaan di Estadio Camp Nou ini merupakan klub La Liga Spanyol yang namanya sangat terkenal di dunia persepakbolaa selama dua dekade terakhir. Sejak dari dulu Barcelona memang sudah bisa bersaing dengan klub andalain lain untuk mendapatkan gelar juara major, termasuk Liga Champion. Klub yang dimanagerin oleh Ernesto Valverde ini, sudah pernah bertanding dalam delapan partai final dan berhasil menang sebanyak lima kali. 

Saksikan terus pertandingan seru kompetisi Liga Champion musim 2019-2020 hanya di Vidio.com. Kamu bisa menyaksikan pertandingan tim jagoan kamu dimana saja dan kapan saja, hanya di Vidio.com

0 komentar:

Post a Comment