Sergio Busquets Siap Perpanjang Kontrak dengan Barcelona Hingga 2018


Sergio Busquets dan Barcelona telah mencapai kata sepakat untuk memperpanjang kontrak sang gelandang bertahan hingga 30 Juni 2018. Dalam kontrak baru tersebut, klub mana pun yang berniat memboyong Busquets harus mengaktifkan klausul pembelian minimal 150 juta Euro.

Saat ini, pembicaraan tentang kontrak baru tersebut masih berupa pembicaraan lisan. Dan, penandatanganan kontrak tersebut baru terjadi pada Selasa, 27 Agustus 2013 mendatang. Artinya, hal tersebut akan terjadi sehari sebelum pertempuran  Barcelona vs Atletico Madrid di leg kedua Piala Super Spanyol 2013 di Camp Nou. Sebelumnya, kedua tim bermain imbang 1-1 di Vicente Calderon.

Sergio Busquets bukanlah satu-satunya pemain yang diburu Sandro Rosell untuk menandatangani kontrak baru. Jebolan akademi Barcelona ini, adalah satu dari tiga pemain paling mutakhir yang dirayu Rosell membahas kontrak baru.

Setelah kontrak gelandang yang dijuluki gelandang tercerdas di dunia tersebut rampung dibahas, Rosell akan bergerak pada dua nama lain, Andres Iniesta dan Gerard Pique. Keduanya sama-sama memiliki kontrak yang usai pada 30 Juni 2015.

Pria kelahiran 16 Juli 1988, masuk ke tim A Barcelona ketika klub tersebut ditangani Pep Guardiola pada musim 2008-09. Hanya dalam waktu singkat, ia langsung menjadi pemain andalan klub Catalan, dan perannya tak tergantikan, entah di era Pep, Tito Vilanova, hingga Tata Martino. Sejak menjalani debut bersama Spanyol kala melawan Turki, Busquets yang disebut Cesar Luis Menotti sebagai ‘spesies langka’ ini sudah tampil 59 kali untuk La Furia Roja.

0 komentar:

Post a Comment