Profil Sarah Widyanti Kusuma Pilot Termuda Indonesia | Mantan Kontestan Indonesian idol


Pilot Cantik Termuda Indonesia

Sarah Widyanti Kusuma (24), gadis yang pernah menjajaki dirinya di kontes 
Indonesian idol ini saat ini menerbangkan pesawat jenis boeing. Jam terbangnya pun tak tanggung- tanggung, sudah 2200 jam terbang ia catat di angkasa. 

Sarah Widyanti Kusuma Pilot Termuda Indonesia


Dara cantik kelahiran 3 Maret 1988 ini telah mengangkasa memimpin pesawatnya sejak umur 21 tahun. Iapun tercatat sebagai pilot termuda di maskapai Garuda Indonesia. Lalu apakah dengan tubuh mungil dan paras cantiknya, Sarah sering mendapatkan cibiran? Justru tidak. Wanita cantik ini ternyata memiliki sifat yang tomboy sejak kecil. 

Sifat tomboi itu ternyata berlanjut ketika ia menjadi satu-satunya siswa perempuan di Sekolah Tinggi Ilmu Penerbangan Curug (STPI). Di STPI, Sarah harus tampil seperti ayam jago, julukan bagi anak laki-laki siswa STPI. 

Kini, Sarah kembali sekolah untuk persiapan pindah pesawat dari tipe pesawat kecil, Boeing, ke tipe yang lebih mutakhir, Airbus. Setelah tahapan dua bulan sekolah ini dilalui, Sarah akan menerbangkan Airbus ke rute menuju Jepang, Korea, Australia, China, Belanda, Uni Emirat Arab, dan Jeddah. 

Percaya atau tidak, di usia 21 tahun ternyata gadis manis ini telah menerbangkan pesawat jenis Boeing ! Dan kini pilot termuda di maskapai Garuda Indonesia ini pun sudah berencana menerbangkan pesawat Airbus yang lebih besar dan mutakhir. Saat ini Sarah Widyanti Kusuma telah mengantongi 2.200 jam terbang. Menjumpai gadis kelahiran 3 Maret 1988 yang juga jebolan Indonesian Idol dan mantan SPG ini, seperti bukan berhadapan dengan seorang pilot. Tubuhnya mungil dengan senyum yang terus tersungging, sering kali membuat orang "tertipu". Meski sudah memakai seragam pilot pun, penumpang selalu salah kira dan menduganya sebagai pramugari.   

Sarah Widyanti Kusuma pilot Garuda

Sarah takkan pernah lupa saat-saat menegangkan yang menentukan kariernya. Saat melewati tes mental penerimaan siswa penerbang Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia (STPI) Curug. Pada awal 2007, Sarah menjadi satu-satunya siswa wanita yang lolos dalam seleksi penerimaan calon pilot di sekolah itu. Selama dua tahun dua bulan, ia belajar mengemudikan pesawat. Dan begitu lulus tahun 2009, langsung menerima pinangan sebagai pilot Garuda Indonesia.

Kini, Sarah kembali sekolah untuk persiapan pindah pesawat dari tipe pesawat kecil, Boeing, ke tipe yang lebih mutakhir, Airbus. Setelah tahapan dua bulan sekolah ini dilalui, Sarah akan menerbangkan Airbus ke rute menuju Jepang, Korea, Australia, China, Belanda, Uni Emirat Arab, dan Jeddah. "Pesawat Airbus canggih banget. Sampai sekarang saya masih wow! Untuk utak-atiknya harus belajar ekstra, sama kayak nerbangin komputer. Canggih banget," kata Sarah dengan mata berbinar.

Di sela kesibukan mempersiapkan diri menjadi pilot Airbus itulah, Sarah menyediakan waktu untuk berbincang di rumahnya di Bintaro, Tangerang Selatan. Saking lelahnya belajar, Sarah masih tertidur di sofa pojok ruang tamu rumahnya ketika ibu dan adik-adiknya sudah bersiap jalan-jalan di akhir pekan. Matanya langsung berbinar ketika diajak berbicara soal profesinya. ”Yang membuat bersemangat, pesawatnya canggih dan kita yang mengoperasikan,” tambahnya.

Wah ternyata Sarah Widyanti Mantan Indonesian Idol Yang Kini Jadi Pilot memang wanita hebat ! Semoga keinginannya untuk bisa menerbangkan pesawat Airbus cepat tercapai, dan karir serta pengabdiannya di dunia dirgantara Indonesia sukses.

0 komentar:

Post a Comment