Hasil Skor Indonesia vs Timor Leste 2-0, Semifinal AFF U19 2013

Hasil Skor Indonesia vs Timor Leste 2-0, Semifinal AFF U19 2013

Ilhamudin Armaiyn dan Hargianto menjadi penentu hasil pertandingan Indonesia vs Timor Leste pada semifinal turnamen AFF U19 2013 yang berujung dengan skor 2-0. Kemenangan ini membuat Timnas U19 resmi melangkah ke partai puncak untuk menghadapi Vietnam, tim yang menaklukkan mereka 1-2 di penyisihan grup, pada Minggu, 22 September 2013 mendatang.

Pelatih Indra Sjafri langsung memasang Maldini dalam starting XI dan ditriokan dengan Mukhlis Hadi Ning serta Ilham Udin Armaiyn. Sementara Hansamu Yama dan Fatchu Rahman kembali memperkuat sektor belakang. Seperti yang sudah-sudah, Indonesia U19 menggebrak sejak awal dengan kecepatan tinggi.

Para pemain Timor Leste seperti kelabakan menghadapi hal ini. Menit 9, gawang Fagio Augosto bocor setelah Ilham Uddin Armaiyn memanfaatkan penjagaan yang rapuh. Sebuah rutinitas, Garuda Muda mencetak gol di menit-menit awal. Dan, inilah gol keempat Ilham sepanjang turnamen.

Bermain dengan tempo tinggi, Indonesia mendominasi laga. Tapi, serangan balik Timor Leste dengan umpan-umpan panjang juga cukup merepotkan. Menit 37, Ravi Murdianto harus diganti oleh Ruli Desrian setelah mengalami cedera di kepala.

Unggul 1-0 di paruh pertama, Indonesia tak mau pasif. Mereka mengandalkan variasi umpan-umpan terobosan panjang dan bola dari kaki ke kaki yang mengacaukan barisan belakang Timor Leste. Sebaliknya, juara Grup A juga memasang enam hingga delapan pemain kala dipaksa bermain bertahan.

Gol tambahan kemudian datang di menit 60. Setelah pergerakan apik Zulfiandi, Hargianto yang datang dari belakang melepaskan tembakan kencang yang menghantam gawang Fagio Augosto. 2-0!

Evan Dimas sebenarnya nyaris menambah keunggulan Indonesia, Menit 72, ia memanfaatkan kemelut dan menembak dari jarak dekat. Secara ajaib tendangan itu masih bisa dibendung oleh Fagio. Kesempatan serupa ditemui Hargianto selang delapan menit. Tapi kali ini laju bola terlalu tepat ke arah kiper lawan.

Hingga pertandingan berakhir, Indonesia berhasil mempertahankan margin dua gol. Timor Leste sang juara grup A tenggelam seperti halnya sang runner-up, Laos. Sementara Garuda Muda melesat untuk membalas dendam pada Vietnam, di partai final.

Indonesia: Ravi Murdianto (GK) (Ruli Desrian ’37); M Fatchu Rahman, M Sahrul Kurniawan, Hansamu Yama, Putu Gede Juni Antara; Zulfiandi, Hargianto; Evan Dimas; Maldini, Ilham Udin (Dinan Javier ’69), Mukhlis Hadi.

Timor Leste: Fagio Augosto DS Pereira (GK); Jorge Sabas Victor, Candido Monteiro, Moises Pina Amorin, Ezequiel Dos Santos; Marcos Morais Gusmao (Almeida ’64), Henrique Wilson Martinz, Jorge Manuel Alvez, Nataniel De Jesus Reis; Frangcyatma Alves, Adelino de Oliveira

0 komentar:

Post a Comment