Pemain Timnas Indonesia Irfan Bachdim Didepak Chonburi FC


Irfan Bachdim dikabarkan telah terdepak dari tim utama Chonburi FC, klub peserta Liga Primer Thailand di kompetisi kasta tertinggi di negeri gajah putih. Situs resmi klub Chonburi FC melaporkan bahwa pemain naturalisasi Timnas Indonesia ini pun dipinjamkan ke klub divisi satu Thailand, Sriracha FC. Namun, belum ada konfirmasi langsung dari Irfan Bachdim terkait kabar ini.

Sejak bergabung dengan Chonburi FC pada awal musim ini setelah hijrah dari tim Indonesia Premier League (IPL) Persema Malang, Irfan Bachdim memang cukup kesulitan memperoleh tempat utama di skuat Chonburi FC. Padahal, saat membela Persema, sosok Irfan Bachdim menjadi salah satu pemain yang paling diandalkan. Pemain blasteran Belanda-Indonesia ini pun sempat menjadi langganan tim Garuda, terutama pada era kepelatihan Nil Maizar.

Irfan Bachdim dipinjamkan oleh Chonburi FC ke Sriracha FC bersama seorang pemain asing lainnya, yaitu Ivan Boskovic. Sriracha FC sendiri menyambut gembira kedatangan dua amunisi baru tersebut dan diharapkan mampu mengatrol posisi mereka di klasemen divisi satu Thailand. Saat ini, tim yang asal Kota Sriracha Provinsi Chonburi ini terpuruk di posisi 13.

Adik ipar Irfan Bachdim, Kim Kurniawan, bernasib lebih sial lagi. Mencoba mencari peruntungan di Thailand setelah hengkang dari Persema Malang, Kim Kurniawan malah kelimpungan di negeri orang karena tidak ada klub yang benar-benar serius meminatinya.

Alhasil, hingga kini Kim Kurniawan belum memperoleh klub baru dan berencana kembali ke Persema Malang kendati manajemen tim Laskar Ken Arok belum tentu bersedia menerima Kim Kurniawan lagi.

0 komentar:

Post a Comment