15 Anak Kecil Bebas Menguji Ketahanan Mobil Hyundai i30

Ilustrasi
Updatenya – Umumnya sebuah pabrikan mobil menguji kekuatan dan ketahanan mobilnya dengan menjalani jalan yang rusak berat dan berliku. tetapi tidak dengan pabrikan mobil asla korea selatan Hyundai, mereka menggunakan Anak anak sebagai alat uji coba ketahanan mobil mereka.

Uji coba ketahanan ini hyundai lakukan untuk menguji mobil keluaran terbaru mereka yakni Hyundai i30 Tourer dengan menggunakan 15 Anak usia 5-6 tahun. Awal tahun lalu Hyundai juga pernah melakukan uji coba dengan menggunakan babon dengan membiarkan babon tersebut mencabik cabik mobil tersebut.

Dalam uji coba ketahanan yang dilakukan Anak anak inggris ini dibagi menjadi dua tahapan. Tahapan pertama anak anak keci ini disuruh menilai mengenai Hyundai i30 Tourer generasi terbaru bagaimana eksterior dan interior. beberapa komentarpun di lontarkan anak anak ini. Kemudian selanjutnya pada tahapan kedua anak anak dibiarkan bermain sekehendak mereka.

Pada tahapan kedua ini benar benar kacau Anak-anak tersebut mulai menginjak-injak interior, menumpahkan cat dan menendang-nendang dashboard hingga kondisi kabin penumpang berantakan. Bagian interior semakin kotor ketika anak-anak menumpahkan tanah dan pasir. Panoramic roof-nya juga tak luput dari tangan-tangan jahil.

Hyundai memberikan kebebasan kepada anak anak untuk bermain sepuasnya hasilnya anak-anak merusak dengan menempelkan kertas, membalurinya dengan tanah sesuka hati mereka.

Setelah uji coba ini selesai. Saatnya pembersihan. Walhasil eksterior dan interior Hyundai i30 yang kotor mudah dibersihkan. Kondisi mobil pun kembali kinclong. untuk melihat video nya silahkan simak di bawah ini.

0 komentar:

Post a Comment