Neymar JR (Semoga) Solusi Variasi Lini Depan Barca

Neymar JR
Neymar JR
Akhirnya, Setelah hampir satu tahun terus digadang – gadang akan bergabung ke Barca, akhir Mei 2013 seorang Neymar resmi mengikatkan diri dengan FC. Barcelona. Ia sangat diharapkan menjadi pemain lini depan asal brazil yang sukses di klub ini seperti pendahulunya; Evaristo, Romario, Ronaldo, Rivaldo dan Ronaldinho. Berbekal atas atraksi-aktraksinya yang bisa kita saksikan di youtube tidak salah bila banyak yang yakin ia akan menjadi suksesor para senior-nya itu.
Pembelian Neymar ini jelas didasari oleh kebutuhan tim yang 2 musim terakhir bisa dibilang terlalu “Messidependencia” meskipun pada kenyataannya tidak melulu seperti, itu tapi torehan argo gol Messi yang sangat luar biasa seolah menjadikan FCB tidak bisa mengelak atas sebutan terlalu “Messidependencia”.
Kedatangan Neymar tentu saja akan berefek langsung terhadap lini depan Barca, kali ini kami hendak membahas beberapa variasi taktik yang mungkin bisa digunakan Barca dengan adanya Neymar
Opsi 1. Neymar di sayap kiri
Seluruh dunia tau, Messi adalah pusat permainan Barca saat ini bahkan dalam 5 tahun kebelakang, artinya hampir dipastikan ia akan berada di tengah dalam skema tiga penyerang. Disisi lain banyak video – video yang memperlihatkan aksi – aksi ciamik Neymar mencetak gol dengan solo run menyisir sisi kiri lapangan, hal paling mudah tentu gol Neymar ke gawang Internacional di ajang copa libertadores yang sempat menjadi salah satu gol terbaik dunia, berdasarkan hal ini, kami meyakini bila pola barca tetap dengan 4-3-3 kemungkinan pertama Neymar akan berada di sisi kiri, sementara Messi akan tetap di tengah, posisi di sayap kanan bisa diisi Pedro atau Alexis, artinya Barca akan punya 3 penyerang dengan kecepatan yang handal.
Opsi 2. Neymar penyerang tengah
Okelah kata – kata diatas mungkin kurang bisa dipercayai oleh sebagian besar Cule mengingat hampir mustahil menggeser Messi di tengah, tapi saat ini kita sedang berbicara variasi lini depan bukan?. Sudah jelas beberapa kekalahan Barca musim ini diderita saat Messi “dikunci” oleh bek – bek dan gelandang bertahan lawan, hal ini tidak terlepas karena area bermain Messi sudah sangat terbaca, tidak perlu jauh – jauh cukup lihat 2 el clasico terakhir dan laga leg 1 lawan Bayern, semua jelas disana bahkan terkadang Messi perlu turun kebawah dan bermain agak melebar di kanan. Dengan pertimbangan Messi mengawali karir di sayap kanan, bukan tidak mungkin Neymar akan jadi target permainan Barca diapait oleh Messi di kanan dan Tello kiri. Kami meyakini hal ini sangat kecil terjadi namun ini adalah salah satu solusi utama bila kita mau melepas kata – kata“Messidependencia”
Opsi 3. Neymar ada di belakang Messi dalam pola 3-3-1-3 atau sebaliknya
Masih ingat ketika musim terakhir pep sering mencoba skema 3-4-3 yang terkadang berubah menjadi 3-3-1-3 dimana Messi agak sedikit kedalam dan Cesc di dorong lebih kedepan?. Taktik tersebut mungkin kurang berjalan mulus, tapi tidak bisa dibilang gagal, di era cruyff Barca cukup sukses menggunakan pola ini dengan Pep mengisi posisi Sergio. Mengingat Cesc bukan seorang penyerang murni tentu naluri finisihingnya kala itu tidak sebagus Messi, nah bila saat ini Tito hendak sesekali mencoba strategi ini, ia sudah tidak perlu ragu lagi, baik Messi atau Neymar dapat bertukar peran sepanjang pertandingan untuk menjadi false 9 dan pemain di belakang false 9, kami prediksikan kedua pemain ini sangat mumpuni melakukan hal tersebut, karena kemampuan dribel yang luar biasa, pola ini juga bisa mengakomodir Tello di kiri dan Pedro di kanan atau Alexis yang mahir di kedua posisi tersebut. Taktik ini mungkin yang paling “kurang logis” tapi sekali lagi, kita berbicara variasi taktik bukan?.
Itulah tadi 3 opsi variasi lini depan barca yang selama 2 musim ini sesungguhnya mudah terbaca lawan, hanya kebanyakan lawan tidak memiliki kemampuan yang sepadan untuk menangkal aksi2 ciamik Messi, Iniesta dan Xavi sehingga Barca selalu terlihat superior. Kini saatnya Barca memikirkan solusi variasi lini depan mereka karena Madrid dan Bayern musim ini bukan saja mengalahkan Barca tapi mereka seperti memberi sinyal kepada dunia bagaimana cara mengalahkan Barca, so variasi di lini depan wajib dijalankan oleh Tito musim ini. Messi masih yang terbaik untuk lini depan Barca tapi Neymar memiliki potensi untuk menyamai dirinya, semoga adaptasi Neymar berjalan mulus dan ego khas pemain Brazil bisa ia kendalikan dengan baik. Mari sama – sama kita berdoa melihat variasi serangan Barca musim depan setidaknya seperti musim 2008/09 dimana trio Henry – Eto’o – Messi bisa selalu saling mengisi tanpa ketergantungan pada satu pemain saja.
http://barcabandidos.wordpress.com/2013/06/04/neymar-semoga-solusi-variasi-lini-depan-barca/

0 komentar:

Post a Comment