Daftar Korban 'Tsunami' di Plaza UOB, Jakarta


 Daftar Korban 'Tsunami' di Plaza UOB, Jakarta 3 Korban 'tsunami' di Plaza UOB telah ditemukan. 2 Orang ditemukan selamat, seorang tewas, dan masih ada satu orang yang diperkirakan masih ada di basement. Namun diperkirakan korban 'tsunami' ada lebih dari 4 orang.

Kadis Damkar DKI Jakarta, Paimin Napitupulu, mengatakan di basement Plaza UOB terdapat foodcourt. Karena 'tsunami' menerjang sekitar pukul 10.00 WIB, dikhawatirkan ada orang yang sedang makan di foodcourt.


"Kemungkinan korban lebih dari 4. Soalnya nggak ada data yang konkret ada berapa yang di sana. Bisa jadi ada yang di dalam mobil, ada yang lagi makan," tutur Paimin di lokasi evakuasi Plaza UOB, Jl MH Thamrin, Jakarta, Sabtu (19/1/2012).

Air di basement 1 saat ini sudah surut. Paimin menuturkan ada banyak mobil di ruangan tersebut namun dia tidak dapat memastikan berapa jumlahnya.

"Mobilnya berantakan, saling silang nggak jelas, teraduk air," lanjut Paimin.

Disampaikan Paimin, alat sedot yang dikerahkan dapat menyedot 70 meter kubik air per menit. Tinggi basement 1 sampai 4 adalah 17 meter. "Jadi ada sekitar 85 ribu meter kubik air yang ada di sanja. Kemungkinan bisa 3 hari. Sekarang ada 7 mobil penyedot, nanti ditambah lagi 3," kata Paimin.

0 komentar:

Post a Comment